Kapolda Sumsel, “Tindak Tegas Pelaku Kejahatan”

SEKAYU, PATROLI
Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel), Irjen Pol. Prof. Dr. Iza Fadri,Sik.S.H.M.H, mengimbau seluruh jajaran Polres Musi Banyuasin (Muba) untuk meningkatkan penegakan hukum bagi para pelaku tindak kejahatan, tak terkecuali anggota kepolisian yang terbukti bersalah untuk memberikan efek jera dan pemahaman kepada masyarakat akan pentingnya menaati hukum dan peraturan yang berlaku.
Demikian hal itu ditegaskan orang nomor satu di Jajaran Kepolisian Daerah Sumsel saat melakukan kunjungan kerjanya di Bumi Serasan Sekate yang diterima jajaran Polres Muba di Mapolres, Rabu (19/11).

Dalam kunker Kapolda tersebut, turut hadir Bupati Muba H Pahri Azhari, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Muba beserta Sekda Muba Drs. H. Sohan Majid, M.M, para SKPD, serta keluarga besar Jajaran Polres Muba dan para pensiunan Polri. “Tindak kejahatan di antaranya ilegal tapping yang semakin meluas, tidak hanya merugikan negara, tapi juga masyarakat di sekitar. Oleh karena itu, selain antisipasi penegakan hukum bagi para pelaku, sebagai efek jera mesti dilakukan agar kejadian serupa tidak terulang,” tegas Kapolda.
Selain itu,  Kapolda juga menghimbau masyarakat untuk waspada terhadap segala bentuk tindak kejahatan yang terjadi. Ini dikarenakan di Sumsel penyebaran senpi ilegal, dan penganiayaan paling banyak terjadi. Kapolda juga menegaskan bahwa apabila personil Polri terbukti terlibat narkoba atau tindakan kriminal lainnya akan ditindak tegas.
“Untuk kasus narkoba kita harus tegas dalam upaya pemberantasannya dengan mengedepankan menajemen tindak pidana, yang sesuai proses hukum, transparan agar masyarakat yakin Polri sebagai Penegak Hukum. Kami juga menghimbau masyarakat untuk menjaga kerukunan antar umat beragama dan suku,” tambahnya.
Kapolres Muba, AKBP M. Ikhsan menambahkan, mengakui kejahatan konvensional di Muba mengalami peningkatan. Terutama kondisi perekonomian masyarakat yang mengalami penurunan drastis. “Perkembangan situasi ini pada komoditas perkebunan, terutama karet dan sawit yang harganya fluktuatif. Ini berdampak pada meningkatnya kriminalitas di Muba. Karena itu, kondisi ini akan kita sikapi dan tindak serius setiap pelaku kejahatan yang melanggar hukum ini,” beber Kapolres
Sementara itu, Bupati Muba H. Pahri Azhari mengatakan bahwa Pemkab Muba akan senantiasa mendukung kinerja kepolisian RI terutama Polres Muba dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Pemkab Muba juga telah menghibahkan tanah untuk bangunan Kantor Polres Muba, disamping itu lapangan praktek SIM sudah sesuai dengan SNI dari Mabes Polri. Pembenahan ini dilakukan agar Polri selalu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. (pizer)
Powered by Blogger.