Art Deco Bangun Apartemen di KBU
BANDUNG, PATROLI---
Meski sudah dinyatakan daerah status
quo untuk bangunan permanen, namun sebagian Kawasan Bandung Utara (KBU) masih diperbolehkan
untuk didirikan bangunan, dengan catatan 80 persennya lahan terbuka hijau.
Sementara luas bangunan permanen
hanya dibolehkan 20 persen dari luas keseluruhan. Hanya Art Deco yang cukup
berani membuat apartemen di kawasan tersebut.
Seiring masih diperlukannya rumah
hunian yang sudah sangat padat di Kota Bandung, Art Deco akan membangun
apartemen pertama di kawasan Ciumbuleuit dengan konsep ramah lingkungan. Ini
adalah apartemen pertama dengan private jacuzzi, pool & garden, di kawasan Bandung
Utara sekitar 1 km dari kampus Unpar Bandung.
Peletakan batu pertama apartemen
berfasilitas bintang 5 ini sudah dilakukan. Apartemen ini dibangun dengan 8
lantai menjulang, berkapasitas 199 unit.
Di apartemen ini juga disediakan taman indah
berbunga, dan kolam renang di lantai paling atas menghadap langit. Apartemen
mewah yang seharga paling murah 900 juta dan maksimal diatas 3,9 miliar itu
dibangun oleh PT Hensa Manunggal Perkasa.
Program mahakarya ini disebut Art
Deco Luxury Residence. Dalam press konference di kawasan Bandung Utara, Sabtu kemarin,
direktur Art Deco Soenyali Soly memaparkan tema penting yang diusung apartemen
tersebut.
Menurut Direktur Art Deco, Soenyali
soly,Munculnya apartemen Art Deco ini memelopori apartemen mewah bernuansa alam
dan berada di kawasan berkabut.
Semetara itu, Walikota Bandung Ridwan
Kamil kabarnya sudah memberi ijin perihal pembangunan apartemen di kawasan ini.
(Ken/Elly)