SPBU Ibrahim Adji Tasikmalaya Layani Pengisian dengan Jerigen

Jelang Kenaikan BBM

TASIKMALAYA, PATROLI
Menjelang kenaikan harga BBM, SPBU yang terletak di Jln. Ibrahim Adji, Kota Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat melayani pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) mengunakan jerigen.
Senin (17/11), menjelang kenaikan harga BBM, SPBU ini diserbu pengendara roda dua dan roda empat serta sejumlah penjual bensin eceran yang menggunakan jerigen. Setelah diumumkannya kenaikan harga BBM oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara yang semula BBM bensin Rp 6500/liter menjadi Rp 8500/liter dan solar, semula Rp 5500/liter menjadi Rp 7500/liter, yang intinya masing-masing naik Rp 2000/liter.

Salah seorang pengendara sepeda motor yang merupakan warga masyarakat di wilayah Kec. Cisayong, Kab. Tasikmalaya yang berhasil ditemui di lokasi kepada PATROLI  mengatakan, dirinya setelah diumumkannya kenaikan harga BBM dan ditetapkan mulai pukul 00.00 WIB  langsung berangkat menggunakan mobil ke SPBU. “Tentunya untuk mengisi BBM bensin. Kemudian, balik lagi dengan menggunakan sepeda motor ke SPBU dengan mengisi BBM bensin hingga  full tank," imbuhnya.
Nampak beberapa anggota  dari Polsekta Indihiang, Kota Tasikmalaya dan Polsekta Cisayong, Kab. Tasikmalaya mengatur antrian kendaraan yang akan mengisi BBM di SPBU tersebut.
Sekitar pukul 23.30 WIB antrian kendaraan mulai lengang. Beberapa pedagang bensin eceran (2 tak) yang sudah lama menunggu antrian kosong di samping bagian depan SPBU langsung membawa dan mengisi jerigennya.
Tidak lama kemudian, datang sebuah mobil bak hitam yang membawa beberapa jerigen ke SPBU dan langsung diisi BBM bensin. Lantas, PATROLI menghampiri dan bertanya kepada pengemudi mobil bak tersebut.
Ia pun mengaku bahwa pembelian BBM sudah biasa dilakukannya untuk membeli bensin eceran di SPBU Mini yang terletak di wilayah Ds. Sukasetia, Kec. Cisayong dan di jalan Rajapolah-Sukahening.  “Surat-suratnya pun ada," tandasnya. (Fauzi)
Powered by Blogger.